Tips Dapur

Apa Itu Daging Ayam Asap?


Ayam asap merupakan salah satu jenis daging ayam olahan yang dimatangkan dengan cara diasap. Karena itu rasanya gurih dan beraroma asap yang wangi. Dijual dalam bentuk potongan dan utuh. Teksturnya cenderung kering karena itu ayam asap enak dipakai sebagai campuran nasi goreng, salad atau isi sandwich. Jika tak habis diolah, simpan sisanya dalam lemari es.


Merebus Daging Untuk Sup


Didihkan dahulu air dalam panci lalu masukkan daging sapi. Kecilkan api dan tutup panci. Masak terus hingga daging empuk. Untuk mengurangi aroma lemak daging sapi yang tajam, tambahkan 1 lembar daun salam saat merebus. Sebelum dibumbui angkat daging dan saring kaldunya hingga kuah sup menjadi jernih.


Memilih Tofu


Tofu atau tahu adalah tahu sutera yang bertekstur halus ala Jepang. Tofu ini mirip puding halusnya dan dicetak silinder dalam kemasan plastik. Tofu ini sangat lembut dan enak dibuat sup, salad, omelet atau sapo. Pilihlah jenis yang sesuai selera; biasa, telur, ayam atau udang. Masukkan tofu saat terakhir sebelum masakan diangkat dan jangan mengaduk terlalu sering karena tofu mudah hancur. Simpan selalu dalam lemari es.


Tips Agar Tofu Tak Berair


Tiriskan tofu hingga benar-benar tak berair. Tekan-tekan dengan punggung garpu hingga agak memar. Tumis dengan sedikit minyak sayur hingga tofu sedikit kecokelatan. Tiriskan sebelum dicampur dengan bahan lainnya.


Memilih Kulit Lumpia


Ada kulit lumpia basah yang terbuat dari adonan tepung terigu dan air dan berbentuk bundar. Kulit lumpia ini tidak tahan lama disimpan dan mudah kering atau sobek jika dilipat. Ada pula kulit lumpia beku dalam ukuran segi empat 20 cm atau 10 cm. Dibuat dengan mesin sehingga lebih licin dan lentur. Jika tak habis dipakai bisa dibekukan kembali.


Menggoreng Bakwan atau Perkedel?


Adonan perkedel baik dari kentang atau bahan lainnya tidak boleh terlalu lembek Jika terlalu lembek, adonan akan sulit kering dan menjadi berantakan. Gunakan minyak banyak dan panas sedang. Goreng perkedel dalam jumlah secukupnya, jangan terlalu banyak mengisi wajan karena suhu minyak akan turun. Pastikan perkedel terendam minyak hingga bisa kering dan matang sempurna.


Memilih Bawang Bombay


Bawang Bombay kecil atau besar sama bagusnya dan bisa dipakai untuk memasak. Pilihlah bawnag yang bagus umbinya, seluruhnya masih keras dan kulitnya licin, kering dan melekat ke seluruh bagian bawang. Hindari bawang yang sudah agak rusak ujungnya dan kulitnya terkelupas karena jika tak segera dipakai akan mudah busuk. Taruh dan simpan bawang ini di wadah kering dan di tempat kering agar umbinya tidak bertunas. Sebaiknya jangan menyimpan di dalam kulkas karena udara kulkas yang lembap membuat bawang mudah busuk atau bertunas.


Menyimpan Roti Tawar


Suhu yang hangat dan udara lembap merupakan musuh utama roti yang terbuat dari ragi. Jamur akan mudah bertumbuh atau roti menjadi kering. Karena itu sebaiknya bungkus roti bersisa dengan kantong plastik tebal dan simpan dalam freezer. Jika akan dimakan, biarkan dalam suhu ruangan hingga roti segar lagi dan tinggal menghangatkan kembali dalam oven panas.


Memilih Apel


Apel lokal biasanya berasal dari daerah Batu, Malang. Sedangkan apel impor berasal dari Australia, New Zealand, Amerika dan Cina. Jenis apel merah dari Amerika yang banyak dijual di pasaran adalah Red Delicious dengan warna merah tua gelap, daging empukdan rasanya manis. Sedangkan jenis Granny Smith berwarna hijau cerah dan daging buahnya keras serta rasanya asam. Jenis lain yang populer adalah apel Fiji, yang warnanya agak merah muda, daging buahnya renyah dengan rasa sedikit asam dan segar. Untuk membuat kue paling cocok jenis apel yang berdaging keras seperti Granny Smith. Taruh apel dalam kantong kertas atau plastik dan simpan dalam lemari es.

1 comments: (+add yours?)

butterfly mengatakan...

Halo Admin http://lumakita.blogspot.com,

Kami dari Vemale.com, situs wanita grup dari KapanLagi.com.
Apakah kita bisa kerjasama untuk bertukar link?

Anda bisa menampilkan link Vemale.com di http://lumakita.blogspot.com,
Untuk posisi link-nya, kami berharap link dari Vemale.com diletakkan di sidebar kanan.
Dan kami akan menampilkan link http://lumakita.blogspot.com di halaman Vemale.com: hhttp://www.vemale.com/kuliner/tips-dapur, sesuai dengan kategori tips dapur. Jika berkenan silahkan menghubungi kami via email di Humas@kapanlagi.net dengan menyertakan email ini.

Terima kasih atas kerjasamanya :)
Salam,

-- Humas Vemale.com
Ari Rahmawati

Posting Komentar